Jangan Asal Klik!
Postingan ini adalah share teman facebook yang mengalami hal serupa dengan saya. Saya ijin untuk membagikannya di blog.
Akhir-akhir ini, di wall facebook saya sering ada tag dari teman yang isinya tentang cara membuat theme / tampilan facebook jadi keren, kayak gini :
Dan ada pula disebar secara otomatis foto screenshot dimana ribuan orang ditag dan diminta untuk klik lalu melakukan Ctrl+A, Ctrl+C lalu Ctrl+V di konsol browsernya.
Fitur yang ditawarkan, diantaranya :
- Cara mengetahui password FB teman.
- Cara mengetahui isi inbox teman.
- Cara mengganti Facebook Sport Theme.
- Cara mengganti tema Facebook, emoji, warna-warni dan mengetahui pengintip profil.
- How to get Followers + Likes and cool Themes.
- Facebook Tin Theme.
Saya mohon agar jangan diklik, karena link tersebut menuju sebuah aplikasi auto tag otomatis dalam bentuk script yang melakukan tag foto yang sama kepada SELURUH teman FB Anda hingga mereka terpancing untuk klik juga lalu menyebarkan tag-tag dan ribuan tag lagi kepada teman-teman FB mereka.
Sangat jahat, sangat mengganggu dan akan merusak reputasi Anda di Facebook karena nama andalah yang tercantum sebagai orang yang telah menyebarkan tag-tag spam itu ke seluruh teman Anda.
Sebagai Tips:
1. Jangan klik link sembarangan saat anda login di FB.
2.Jangan coba-coba script asing yang anda tidak tahu pasti fungsinya saat Anda sedang login di Facebook.
3. Jika terlanjur klik atau sengaja mengeksekusi script tertentu, segera ganti password Anda untuk berjaga-jaga.
4. Jika ingin melihat komentar-komentar otomatis. Segera cek/lihat di Log Aktivitas
5. Berselancarlah dengan penuh tanggung jawab karena internet bukan hanya untuk Anda, tapi juga untuk teman, kerabat, kolega dan sahabat Anda.
0 comments:
Post a Comment